Virtual Reality

Bikin Cardboard Virtual Reality Sendiri ? Berikut Langkah - Langkahnya !

Halo sobat TravelTech !
Buat sobat yang Penasaran nih sama yang namanya Google Cardboard n gak pengen beli, alias mau bikin sendiri, kali ini TravelTech bagi Tips nih Cara Membuat Cardboard VR Sendiri dengan bahan yang gak terlalu sulit di dapat di sekitar kita sobat. Yukk kita mulai..!!


Google Carboard
Google Cardboard

Apa saja Bahan-bahan yang dibutuhkan? :

Yup, yang pertama kali sobat harus lakuin adalah mempersiapkan bahan-bahan nya.

Bahan - bahan  :
Cardboard VR
Bahan - bahan Cardboard VR

1. Cardboard / Kardus sebagai bahan utamanya
  • Sobat bisa menggunakan Kardus ataupun kertas tebal sesuai selera dengan syarat bahan kaku agar tidak mudah rusak. Kalau sobat kesulitan mencari kardus bekas, banyak kok tersedia di banyak toko peralatan tulis atau peralatan seni maupun toko online. Untuk hasil terbaik, sobat harus cari yang kuat.

2. Lensa Biconvex (2pcs)
  • Nah untuk yang ini kita butuh sepasang alias 2 buah lensa ya sobat. Untuk mencarinya memang agak susah-susah gampang nih sobat untuk bahan yang satu ini. Sobat bisa mencarinya di toko-toko kacamaca atau melalui toko online sudah banyak yang menjual lensa untuk cardboard VR ini. Sayaratnya adalah Lensa biconvex 25mm dengan fokus 45mm ya sobat.

3. Magnet (2pcs)

  • Untuk magnet ini nantinya akan berfungsi sebagai tombol “klik” sobat dalam aplikasi VR. Jadi ketika sobat menarik dan melepaskan cincin magnet tsb, magnetometer ponsel Anda mendeteksi perubahan medan magnet ini. Akan tetapi sebagai catatan, tidak semua smartphone dapat mendeteksi tarikan magnet sobat, jadi untuk magnet ini sebenarnya adalah bersifat optional, artinya bila pun tidak ada sobat tetap bisa menggunakan cardboard tanpa magnet dan sobat masih mampu merasakan pengalaman virtual reality dengan cukup baik

4. Velcro
  • Velcro ini sobat gunakan secukupnya aja sesuai selera. Velcro ini berfungsi untuk merekatkan bagian cardboard yang akan digunakan untuk tempat (wadah) Smartphone sobat, agar menghindari smartphone sobat terjatuh sehingga aman.
5. Karet Gelang
  • Yang ini cukup 1 atau 2 buah saja sobat. Kalo yang satu ini, sobat gak bakal kesusahan nyarinya :)
6. NFC Tag
  • Untuk bahan terakhir ini sebenarnya juga bersifat optional, disamping agak sulit mencarinya juga dikarenakan hanya bisa digunakan oleh smartphone yang sudah support NFC, jadi untuk yang belum support ya tidak akan berfungsi sobat. NFC tag sendiri digunakan untuk memicu peluncuran aplikasi Cardboard Android secara otomatis. Jadi untuk smartphone tanpa NFC harus menjalanlan aplikasi Cardboard secara manual.

Oke Sobat, Semua bahan sudah siap, Yuk kita mulai step selanjutnya.

Bagaimana Cara membuat nya?

Berikut ini sobat langkah - langkah membuat Cardboard dari bahan - bahan yang sudah sobat siapkan :

1. Print Pola 

Gunting Pola VR
Contoh Pola Cardboard VR
  • Pertama Sobat Print dulu Pola dari Cardboard yang akan sobat buat. Untuk Polanya sudah disediakan oleh google beserta panduan lengkapnya dan sobat bisa download lalu silahkan di print.
Download di SINI
(Panduannya dalam bahasa Inggris ya sobat :D)



2. Potong Kardus sesuai Pola 

  • Langkah kedua adalah sobat letakkan pola diatas lembar kardus, kemudian Potong Kardusnya mengikuti Pola. Sehingga Potongan terlihat seperti gambar dibawah ini.
Potongan Pola VR
Potongan Pola Cardboard VR
Potongan Pola VR
Potongan Pola Cardboard VR

3. Pasang Lensa 
  • Langkah ketiga yaitu sobat pasang kedua Lensa pada Cardboard.
Penempatan Lensa VR
Penempatan lensa Cardboard VR

4. Lipat Bagian-bagian Cardboard 
  • Langkah keempat yang harus sobat lakukan adalah melipat bagian demi bagian hingga membentuk Headset VR.
Lipat Pola VR
Lipat pola Cardboard VR
  • Untuk Step - step melipatnya bisa sobat lihat gambar berikut :
Step melipat VR
Step - step Melipat Cardboard VR

Lipat VR gif
Cardboard VR GIF

5. Finish 
  • Oke sobat sudah jadi deh Cardboard VR buatan sendiri, tinggal sobat tempatkan Smartphone sobat pada Cardboard, dan Silahkan sobat menikmati pengalaman menggunakan teknologi Virtual Reality dengan biaya yang murah ala TravelTech. :)


Masih Bingung ???

Kalo diantara sobat masih bingung nih atau masih kesulitan untuk membuat Cardboard VR sendiri, berikut video mengenai langkah - langkah membuat Cardboard VR : 

Cek Videonya Sobat :

Itu dia tadi Tutorial untuk membuat Cardboard VR sendiri.



Bagaimana Sobat? menarik bukan bisa menikmati Virtual Reality dengan headset hasil karya sendiri?


Tunggu Artikel menarik lainnya dalam TravelTech : Virtual Reality !!!


Salam Techno Travellers.
Previous
Next Post »

11 comments

Write comments
June 5, 2017 at 1:36 AM delete

Lensanya apa bisa beli di toko kacamata terdekat?

Reply
avatar
Lan
AUTHOR
December 1, 2017 at 4:01 PM delete

beli yang udah jadi nya bisa gak gan?

Reply
avatar
Unknown
AUTHOR
January 13, 2019 at 4:15 PM delete

Itu polanya ukuaran a3 atau a4 ya?

Reply
avatar
Anonymous
AUTHOR
October 11, 2021 at 2:27 AM delete

Muhamadfahmi

Reply
avatar
Anonymous
AUTHOR
October 11, 2021 at 2:28 AM delete

Muhamadfahmi@6gmail.com

Reply
avatar
Anonymous
AUTHOR
October 11, 2021 at 2:28 AM delete

Fahmi123

Reply
avatar
Anonymous
AUTHOR
October 11, 2021 at 2:29 AM delete

Vr dari kardus

Reply
avatar
Anonymous
AUTHOR
October 11, 2021 at 2:30 AM delete

Bang minta like

Reply
avatar